Home » » Pengguna New iPad Lebih Pilih Koneksi WiFi Ketimbang 4G

Pengguna New iPad Lebih Pilih Koneksi WiFi Ketimbang 4G

Written By Ariearmend on Tuesday, March 27, 2012 | 7:40 AM

iPad baru telah sukses besar, perangkat tablet besutan Apple itu telah terjual lebih dari 3 juta unit dalam waktu kurang dari empat hari sejak rilisnya. Tablet ini memiliki chip A5X, teknologi retina display terbaru dan konektivitas 4G LTE. Namun firma analis, Localytics, mengungkapkan penggunaan jaringan 4G diantara pengguna iPad masih sangat kecil. Hanya 6 persen pengguna yang menggunakan jaringan 4G, sedangkan jaringan WiFi masih menjadi andalan saat menggunakan tablet.

Localytics menemukan bahwa 89,7 persen dari semua New iPad yang terjual, hanya menggunakan jaringan WiFi, sedangkan 8,8 persen adalah 3G dan 1,5 persen menggunakan jaringan 4G. Pengguna iPad yang dilengkapi dengan data selular sendiri lebih banyak menggunakan koneksi 3G daripada 4G. Apakah ini berarti jaringan 4G belum membumi seperti WiFi, bahkan 3G?
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Arie Armend | dMEAD Campur
Copyright © 2011. everything and anything - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Arie Armend
Proudly powered by Premium Blogger Template